RPP kelas 4 tema 5 K13 revisi terbaru
RPP kelas 4 tema 5 K13 revisi terbaru

RPP Kelas 4 Tema 5 K13 Revisi Semua Subtema dan Pembelajaran

Posted on

RPP Kelas 4 Tema 5 K13 Revisi Semua Subtema dan Pembelajaran – Artikel ini akan membedah RPP kelas 4 K13 revisi tema 5 dengan materi pokok bertajuk pahlawanku. Setiap kegiatan maupun langkah pembelajaran yang terdapat pada setiap subtema telah saya sesuaikan dengan kurikulum 2013 revisi dan silabus kelas 4 SD terbaru yang saat ini berlaku. Kita juga akan melakukan pendalaman materi yang ada pada RPP kelas 4 tema 5 yang membahas langkah dan kegiatan, tips mengajar, dan implementasi RPP kelas 4 lebih mendalam.

RPP K13 revisi menjadi salah satu perangkat ajar yang harus dimiliki oleh guru sebagai satuan ajar di sekolah. Dalam menyusun maupun mengembangkan RPP tersebut guru bisa mengambil dua cara yakni secara individual maupun secara kelompok dalam satuan pendidikan (PGRI) selama RPP kelas 4 tema 5 tersebut disusun berdasarkan silabus serta kurikulum 2013 yang saat ini berlaku. Nah, yang menjadi sorotan pada model RPP kelas 4 K13 revisi saat ini adalah pada tujuannya yang lebih berfokus pada penguatan karakter peserta didik.

RPP dibuat bukan tanpa alasan melainkan untuk mempermudah kegiatan belajar mengajar agar lebih terstruktur dan sistematis. Selain itu perangkat ajar ini juga berfungsi sebagai unit kontrol dan monitoring guru melalui rangkaian kegiatannya. Hal ini tentunya membuka ruang evaluasi bagi guru setelah pembelajaran dilaksanan. Selanjutnya guru hanya perlu melakukan revisi dan menyusun rencana pembelajaran baru yang lebih baik di kemudian hari.

RPP Kelas 4 Tema 5 K13 Revisi Semua Subtema dan Pembelajaran

Mempelajari ilmu alamiah dasar dan sejarah Indonesia sejak dini memang sangat penting. Melalui pembelajaran di kelas 4 tema 5 ini siswa diharapkan dapat menghargai perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Dilain sisi, guru juga perlu memerikan materi pahlawanku sesuai dengan RPP kelas 4 K13 revisi yang saat ini diterapkan. Semua subtema pada tema 5 akan mengajarkan siswa untuk menjaga nilai perjuangan para pahlawan. Untuk hasil pelajaran yang lebih maksimal guru bisa memfokuskan pengembangan karakter yang relevan sesuai dengan kompetensi dasar (KD) dan kompetensi inti (KI).

Untuk menghadapi segala tantangan perubahan jaman RPP pun disesuaikan menjadi format 1 lembar. Peraturan tersebut telah tertuang dalam permendikbud no 8 tahun 2019 yang mengatur tentang penyederhanaan rencana ajar. Ditambah lagi pembelajaran jarak jauh atau PJJ mengharuskan guru menyusun RPP kelas 4 tema 5 lebih kompeten lagi. Lantas format RPP PJJ untuk kelas 5 semester 1 seperti apa?

RPP kelas 4 tema 5 K13 revisi terbaru
RPP kelas 4 tema 5 K13 revisi terbaru

Sebagai referensi yang dapat digunakan untuk keperluan pengembangan RPP dinas pendidikan mengeluarkan panduan berbentu modul pelatihan guru. Lewat modul tersebu diharapkan guru mampu menciptakan situasi belajar yang menarik, inovatif, interaktif dan mendukung tujuan utama menguatkan karakter diri siswa. Pembelajaran yang menarik bisa meningkatkan motivasi peserta didik untuk mengikuti pelajaran. Pembuatan RPP dilakukan tidak hanya bersifat administratif saja melainkan juga harus diimplementasikan secara sungguh sungguh dalam mengajar.

File RPP kelas 4 tema 5

Sebagai guru kita harus menanamkan ilmu pengetahuan dasar sejak dini pada peserta didik. Menghargai, menghormati dan mengenang jasa jasa para pahlawan sangat penting mengingat semakin berkurangnya kesadaran siswa dalam mempelajari sejarah kemerdekaan. Di RPp kelas 4 tema 5 kurikulum 2013 revisi semua subtemanya menanamkan sikap cinta pahlawan dan mengajarkan bagaimana mengamalkan cita cita pahlawan kemerdekaan. Untuk mendukung kesuksesan pembelajaran bapak ibu guru bisa berfokus pada nilai relevan KD dan KI.

Baca juga: RPP Kelas 4 SD K13 Revisi Semester 1 dan 2 Terbaru

Guru juga harus merumuskan pengembangan karakter peserta didik pada bagian tujuan pembelajaran RPP kelas 4 tema 5 semua subtema. Hal ini sesuai dengan silabus pendidikan yang berlaku saat ini. Bapak ibu semua bisa mengaplikasikan pendidikan karakter berbasis kelas untuk mensukseskan tujuan yang ingin dicapai. Pemenuhan kriteria tersebut dilakukan sebagai bentuk pertanggung jawaban kita sebagai satuan ajar terhadap silabus kelas 4 SD yang ditetapkan pemerintah.

Untuk mempermudah bapak ibu guru mencari RPP kelas 4 K13 revisi saya telah menyediakannya dalam bentuk rar. Sebelum mulai mengubah maupun menggunakan RPP tersebut kita harus mengekstraknya terlabih dahulu. Bapak dan ibu guru akan menemukan 4 subtema dasar pada RPP kelas 4 kurikulum 2013 tersebut. Kita juga bisa menyesuaikan isi RPP sesuai dengan kebutuhan maupun kondisi real yang ada di lingkungan sekolah.

File RPP kelas 4 tema 5 kurikulum 2013 Revisi

Untuk memulai proses menyimpan RPP kelas 4 kurikulum 2013 silahkan tap link diatas. Selanjutnya silahkan simpan file tersebut di folder yang diinginkan. Dan langkah terakhir adalah ekstrak file hingga berubah menjadi word. Adapun detail materi dan lampiran yang akan bapak ibu dapatkan adalah:

  • RPP kelas 4 tema 5 subtema 1 pembelajaran 1-6.
  • RPP kelas 4 tema 5 subtema 2 pembelajaran 1-6.
  • RPP kelas 4 tema 5 subtema 3 pembelajaran 1-6.

Pembelajaran di akhir semester 1 memang terdiri dari 4 subtema dengan pokok bahasan pahlawanku. Tentunya RPP k13 tema ini berbeda dengan yang lainnya dan materinya terkesan lebih padat. Jadi bapak ibu guru perlu menyusun strategi dalam menyampaikan materi ajar kepada peserta didik.

Untuk mengantisipasi semua masalah yang berpotensi timbul ketika proses KBM berlangsung maka bapak ibu perlu melakukan pendalaman materi. Pendalaman tersebut mencakup semua aspek dalam RPP kurikulum 2013 diantaranya adalah tujuan pembelajaran, kesamaan KD dan KI, rangkaian kegiatan, metode evaluasi dan lain sebagainya.

Pembahasan RPP tema 5

Memberikan materi bertajuk pahlawanku yang ada pada subtema 1 sampai 4 sangatlah penting. Tidak hanya melulu pada siswa, namun guru pun juga harus menguasai bahan ajar agar tercipta tujuan pembelajaran yang sesuai. Oleh karena itu guru harus memiliki landasan teori yang kuat dan relevan ketika menerapkan kegiatan yang tercantum di RPP kelas 4 tema 5 diatas.

Di bagian ini kita akan membahas materi ajar pada semua subtema yang ada. Tujuannya tidak lain adalah untuk mempermudah dan memperlancar guru dalam penyampaian materi di kelas nantinya. Berhubung terdapat 4 subtema penting yang harus kita bahas maka saya akan membagi sesi ini menjadi 4 bagian dimana setiap bagian mewakili satu subtema. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak penjelasan saya di bawah ini.

RPP kelas 4 tema 5 subtema 1

Sekarang ini kita sedang menerapkan kurikulum 2013 yang berfokus pada pengembangan karakter peserta didik melalui pendidikan karakter berbasis kelas. Poin penting yang harus diajarkan guru untuk menumbuhkan rasa nasionalisme adalah dengan mengajarkan perjuangan para pahlawan seperti yang tercantum dalam subtema RPP kelas 4 K13 revisi. Pentingnya mengenang dan menghormati jasa para pahlawan tersebut lantas menjadi tujuan pembelajaran yang bisa kita selipkan pada mata pelajaran non sains.

Untuk menyampaikan materi guru bisa menggunakan pendekatan serta metode umum seperti saintifik dan discovery learning. Menghubungkan setiap kegiatan kelas dengan subtema juga sangat penting guna terciptanya pembelajaran sesuai RPP. Meskipun demikian, guru tidak boleh menyimpang dari kompetensi dasar dan kompetensi inti yang sudah ditetapkan dalam rencana pelaksanaan pembelajaran tersebut. Jadi pada intinya bapak ibu semua harus menyeimbangkan penyampaian materi sesuai dengan KD/KI dan penyampaian nilai nilai subtema 1 secara berimbang.

Subtema perjuangan para pahlawan dibagi menjadi 6 pembelajaran. Masing masing pembelajaran tersebut memiliki materi, KI, KD, tujuan dan indikator yang berbeda beda. Namun untuk menyampaikan nilai tersirat dari RPP kelas 4 tema 5 subtema 1 bisa dilakukan ketika pembelajaran IPS, PPKN, dan Bahasa Indonesia. Ketiga pelajaran tersebut memiliki materi yang cocok untuk dielaborasi dan digali lebih dalam sebagai mediator subtema 1.

Misalnya saja pada pelajaran bahasa indonesia siswa diberikan teks sejarah yang notabennya termasuk non fiksi dengan tujuan untuk menganalisa segala informasi yang ada pada teks tersebut. Selain itu pada pelajaran kesenian siswa diajarkan mengidentifikasi nara tinggi rendah serta tempo lagu nasional (maju tak gentar). Dengan demikian siswa akan mempelajari materi sesuai silabus yang ditetapkan sembari mendalami pengembangan karakter khususnya tentang perjuangan para pahlawan.

RPP kelas 4 tema 5 subtema 2

Setelah mendalami perjuangan para pahlawan siswa dituntut harus mampu menghargai perjuangan tersebut. Subtema 2 bertajuk Pahlawanku kebanggaanku yang terdiri dari 6 pembelajaran inti seperti RPP pada umumnya. Lebih tepatnya pada subtema kali ini siswa diarahkan untuk memiliki rasa bangga dengan perjuangan dan apa yang sudah diperjuangkan oleh pahlawan terdahulu. Guru bisa memberikan contoh maupun bentuk nyata dari sikap bangga dengan perjuangan para pahlawan.

Menggunakan pendekatan saintintifik merupakan strategi mengajar yang baik untuk subtema kali ini. Sebagai tindakan follow up bapak ibu guru bisa melanjutkan pembelajaran yang sudah diberikan pada subtema sebelumnya. Yakni bahasa indonesia dengan teks non fiksi, PPKN dengan pendidikan pancasila, kesenian dengan tembang nasionalisme dan lain sebagainya. Namun pada subtema pahlawanku kebanggaanku guru bisa menggunakan model materi yang berbeda dari sebelumnya.

RPP kelas 4 tema 5 subtema 3

Pembahasan tajuk yang terakhir sekaligus muara tema para pahlawanku adalah tentang sikap kepahlawanan yang harus dimiliki dan ditanamkan sejak dini pada diri peserta didik. Kegiatan yang tercantum dalam RPP kelas 4 K13 pun juga harus sesuai dengan tujuan dari tajuk tersebut. Yakni untuk menumbuhkan sikap serta perilaku luhur layaknya para pahlawan.

Menurut saya pribadi subtema terakhir ini sangat mudah untuk dielaborasi dan dikembangkan. Hampir di semua mata pelajaran guru bisa mengajarkan sifat kepahlawanan yang terpuji kepada peserta didik. Misalnya saja sifat rela berkorban, berkomitmen tinggi, bertanggung jawab, santun dan lain sebagainya. Bahkan sifat kepahlawanan pada RPP kelas 4 tema 5 diatas memiliki poin penting dalam pengembangan karakter siswa yakni untuk membangun rasa nasionalisme yang kuat.

Sebagai referensi kegiatan, bapak ibu guru bisa berfokus pada proyek kelas yang melibatkan kelompok besar maupun kelompok kecil. Metode penugasan kelompok tersebut akan menciptakan ruang untuk diskusi, membuka pikiran siswa, dan saling bertukar pikiran satu sama lain. Dengan adanya wadah tersebut kita telah mencapai tujuan awal kurikulum 2013 yakni memperkuat karakter peserta didik.

Mempelajari nama nama pahlawan lengkap dengan asal daerahnya juga bisa menjadi alternatif kegiatan untuk siswa. Tentunya pemberian materi tersebut sudah sesuai dengan silabus kelas 4 SD yang diterbitkan oleh kementerian pendidikan dan kebudayaan. Bapak ibu semua bisa memaksimalkan tema 5 diatas pada pembelajaran PPKN, IPS, mulok, maupun bahasa indonesia yang notabennya mudah untuk dikembangkan.

Setelah cukup mendalami RPP kelas 4 tema 5 diatas maka saatnya kita beralih topik bagaimana cara menyusun maupun mengembangkan RPP yang baik dan benar. Mengapa RPP tersebut harus diedit? Bukankah sudah sesuai dengan kurikulum? Tentu saja sudah. Namun bagaimana pun kita harus menyesuaikan setiap kegiatan, bahan ajar, metode dan pendekatan sesuai dengan kebutuhan peserta didik dan kondisi real di sekolahan. Hal ini bertujuan agar siswa mendapatkan output belajar yang maksimal.

Menyusun RPP K13 Revisi

RPP sebagai salah satu perangkat ajar yang wajib dimiliki guru sifatnya fleksibel. Dalam artian bisa diubah ubah sesuai dengan kondisi dan kebutuhan pembelajaran. Namun terdapat parameter tertentu yang tidak boleh dilewati oleh satuan ajar dalam mengembangkan RPP tersebut. Seluruh penyesuaian yang dibuat harus mempertimbangkan penggunaan buku pedoman siswa kelas 4 SD, buku ajar, buku pegangan guru, dan lembar kerja siswa.

Salah satu elemen penting yang harus disertakan dalam tujuan adalah penguatan karakter peserta didik di semua subtema RPP kelas 4 tema 5 K13. Penguatan karakter tersebut mencakup beberapa nilai yang semuanya sudah diatur dalam buku pedoman pembuatan RPP kurikulum 2013. Adapun nilai yang harus diikutsertakan sekaligus menjadi tujuan yang harus dicapai dari pendidikan karakter adalah:

  • Religius: Nilai religius erat kaitannya dengan keimanan seseorang. Siswa diharapkan mampu meningkatkan nilai religius dalam dirinya sehingga memiliki akhlak yang lebih baik, taat beribadah, jujur, dan memiliki rasa syukur tinggi.
  • Integritas: Integritas merupakan sifat konsisten yang juga harus dimiliki oleh siswa. Melalui sifat ini pula mereka akan berlajar bertanggung jawab, berkomitmen tinggi, dan memiliki motivasi melangkah maju.
  • Nasionalisme: Niali nasionalisme merupakan perwujudan dari sifat cinta tanah air. Maksudnya adalah siswa rela berkorban demi bangsa, mendahulukan kepentingan umum diatas kepentingan sendiri dan lain sebagainya. Dengan demikian siswa akan mengerti tanggung jawabnya sebagai warga negara Indonesia yang baik.
  • Kemandirian: Mendidik siswa menjadi pribadi yang mandiri adalah salah satu tujuan pengembangan karakter. Jika peserta didik memiliki kemandirian tinggi maka mereka tidak akan bergantung pada orang lain dalam memecahkan masalah.
  • Gotongroyong: Nilai ini tidak kalah pentingnya diajarkan pada peserta didik semasa masih di bangku sekolah dasar. Tanpa tenggang rasa dan gotong royong, mandiri hanya akan mengarahkan siswa pada sifat egois. Maka dari itu kemandirian dan gotong royong menjadi nilai yang tidak dapat dipisahkan satu sama lain.

Nah itulah parameter yang harus kita penuhi ketika mengembangkan maupun menyusun RPP kurikulum 2013 revisi. Apakah hanya itu saja? Tentu saja tidak, masih banyak faktor yang harus diperhatikan. Panduan lengkap penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran bisa kita dapatkan di internet. Lebih tepatnya dengan mengunjungi situs kemdikbud dan mengunduhnya secara langsung disana untuk update versi terbaru.

Pedoman Penyusunan RPP

Proses penyesuaian RPP kelas 4 tema 5 kurikulum 2013 revisi memang disusun berdasarkan kebutuhan siswa. Namun RPP yang dikembangkan harus sesuai dengan buku pedoman baik dari segi langkah, kegiatan, maupun materi pembelajaran yang ada. Hal ini sudah diatur dalam permendikbud no 37 2018 yang mengatur segala bentuk modifikasi RPP harus mengikuti aturan yang berlaku. Guru wajib menyusun langkah langkah mengajar yang meliputi perencanaan, persiapan, implementasi, dan evaluasi dengan memperhatikan aspek antara lain:

  • Pendidikan karakter yang disusun harus berhasis kelas, sekolah dan budaya.
  • Menggunakan pengetahuan abad 21 dan high order thinking skill (HOTS) dalam setiap kegiatan.
  • Menggunakan student centered learning sebagai metode pembelajaran.
  • Melibatkan penggunaan teknologi abar 21 yang digunakan secara sitematis.
  • Menciptakan ruang berdiskusi dan berpikir kreatif.
  • Mengimplementasikan kegiatan pembelajaran yang tidak monoton, kreatif, dan mampu memotivasi siswa.

Jika bapak dan ibu sudah memenuhi parameter diatas maka RPP kelas 4 kurikulum 2013 yang kita buat sudah dikategorikan layak edar. Memahami fungsi, isi, dan implementasi RPP memang tidak mudah karena sifatnya yang fleksibel. Ditambah lagi dengan peraturan pemerintahan yang terus berubah ubah setiap tahunnya semakin menyulitkan satuan ajar dalam menyusun RPP K13. Namun kita telah dimudahkan dengan perkembangan jaman.

Di era modern seperti sekarang ini semua orang bisa mengakses informasi bahkan sampai ke pelosok negeri sekalipun. Bisa dibilang kita sudah sangat dimanjakan karena tidak perlu repot menyusun RPP dari nol melainkan tinggal mengunduh dan modifikasi sesuai kebutuhan. Untuk mendapatkan refernesi terkait rencana pelaksanaan pembelajaran tidaklah sulit. Guru hanya perlu menyambangi forum dskusi daring yang sudah disediakan pemerintah ataupun mencarinya sendiri di internet.

Nah itulah sedikit pembahasan singkat tentang RPP kelas 4 tema 5 K13 yang dapat saya sampaikan dalam artikel kali ini. Memahami pendalaman materi yang ada pada rencana pelaksaan pembelajaran memang tidak mudah. Oleh karena itu manfaatkanlah teknologi serta media lain seperti forum diskusi online. Jika anda masih memiliki pertanyaan seputar pendalaman materi diatas silahkan ajukan melalui kolom komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *