Pengertian Diferensiasi Sosial, Ciri Ciri, Bentuk dan Contohnya
Diferensiasi Sosial

Pengertian Diferensiasi Sosial, Ciri Ciri, Bentuk dan Contohnya

Posted on

Pengertian Diferensiasi Sosial, Ciri Ciri, Bentuk dan Contohnya – Diferensiasi sosial termasuk salah satu jenis bentuk struktur sosial. Pada dasarnya struktur sosial dapat dibagi menjadi dua bentuk yakni diferensiasi sosial dan stratifikasi sosial. Kedua struktur sosial ini memiliki peran masing masing bagi anggota dalam masyarakat. Untuk itu pembelajaran ini penting untuk dipelajari. Meskipun sebenarnya di beberapa kesempatan guru telah menjelaskan tentang materi diferensiasi sosial ini. Namun masih adapula beberapa siswa yang belum mengerti apa itu diferensiasi sosial tersebut.

Lantas apa pengertian diferensiasi sosial itu? Apa saja ciri ciri diferensiasi sosial? Apa saja bentuk diferensiasi sosial? Apa saja contoh diferensiasi sosial itu? Dalam kehidupan bermasyarakat sendiri tentunya tidak dapat dilepaskan dari adanya struktur sosial yang berupa tatanan hidup masyarakat.

Karakteristik Diferensiasi Sosial

Seperti yang telah kita ketahui bahwa manusia tidak dapat hidup sendiri dan selalu hidup berdampingan. Untuk itu manusia tidak dapat dilepaskan dari adanya bantuan orang lain. Dari sinilah timbul adanya struktur sosial yang mencakup diferensiasi sosial ini. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian diferensiasi sosial, ciri ciri diferensiasi sosial, bentuk diferensiasi sosial, dan contoh diferensiasi sosial. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Pengertian Diferensiasi Sosial, Ciri Ciri, Bentuk dan Contohnya

Dalam materi diferensiasi sosial sendiri terdapat beberapa pembahasan seperti pengertian, ciri ciri, bentuk maupun contohnya sendiri. Materi ini akan saya jelaskan secara rinci dan mudah dipahami. Lantas apa itu diferensiasi sosial itu?

Pengertian diferensiasi sosial ialah masyarakat yang dikelompokkan secara horizontal menurut ciri ciri tertentu. Namun dalam hal ini tidak ada klasifikasi tingkatan (vertikal) mengenai perbedaan perbedaan tersebut seperti pada tingkatan lapisan ekonomi, baik lapisan rendah, lapisan tinggi maupun lapisan menengah. Pengelompokan masyarakat secara horizontal berdasar pada perbedaan klan, ras, agama dan suku bangsa (etnis) yang sering dinamakan dengan kemajemukan sosial. Kemudian adapula heterogenitas sosial yakni pengelompokan masyarakat secara horizontal menurut perbedaan jenis kelamin dan profesi.

Berdasarkan definisi diferensiasi sosial kita tahu bahwa perbedaan perbedaan dalam masyarakat tersebut sering kita jumpai dan temui di sekitar. Bahkan diferensiasi sosial juga dapat kita jumpai dalam sebuah desa. Perbedaan perbedaan diferensiasi sosial di dalamnya mencakup beberapa hal seperti perbedaan jenis kelamin, agama, etnis, klan, budaya, ras, maupun pekerjaan. Di bawah ini terdapat penjelasan mengenai ciri ciri diferensiasi sosial, bentuk bentuk diferensiasi sosial dan contoh diferensiasi sosial yaitu sebagai berikut:

Ciri Ciri Diferensiasi Sosial

Selain pengertian diferensiasi sosial, adapula ciri ciri diferensiasi sosial. Dalam masyarakat terdapat diferensiasi sosial yang memiliki ciri ciri seperti di bawah ini:
  • Ciri fisik yakni masyarakat digolongkan berdasarkan perbedaan fisik seseorang secara umum seperti bentuk rambut, warna rambut, bentuk hidung, bentuk mata, warna kulit dan sebagainya.
  • Ciri sosial yakni masyarakat digolongkan menurut ciri sosial yang pada umumnya dikarenakan dalam masyarakat terdapat perbedaan status sosial tersebut. Untuk itu pengukuran status sosial berasal dari profesi, gengsi, peranan, jabatan, dan kekuasaannya dalam masyarakat.
  • Ciri kebudayaan yakni masyarakat digolongkan berdasarkan perbedaan hidup satu dengan yang lainnya dalam masyarakat. Selain itu ciri kebudayaan ini juga didasarkan pada perbedaan norma dan agama/kepercayan yang dianut oleh masyarakat tersebut seperti kesenian, bahasa, adat istiadat, pakaian dan sebagainya.

Bentuk Bentuk Diferensiasi Sosial

Bentuk bentuk dalam diferensiasi sosial di dasarkan pada ciri ciri diferensiasi sosial (fisik, budaya, sosial) dan pengertian diferensiasi sosial di atas. Jenis jenis diferensiasi sosial ini dapat dibagi menjadi beberapa macam seperti berdasarkan ras, klan, agama, jenis kelamin, profesi, dan suku bangsa.  Berikut penjelasan selengkapnya:

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Jenis Kelamin

Bentuk diferensiasi sosial yang pertama didasarkan pada perbedaan jenis kelamin. Lahirnya pria dan wanita secara kodrati dan alamiah memiliki perbedaan sifat, kecenderungan dan fisik. Pada umumnya fisik laki laki lebih kuat, profesi dan hobinya cenderung lebih menantang daripada perempuan yang tercipta sebagai makhluk secara fisik lebih lemah. Kejadian ini semata mata adalah kecenderungn pria dan wanita secara alamiah dan bukan untuk mendiskriminasi.

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Ras

Bentuk diferensiasi sosial selanjutnya didasarkan pada perbedaan rasnya. Pengertian diferensiasi sosial berdasarkan ras ialah manusia yang dikelompokkan berdasarkan ciri ciri biologis atau fisik dalam diri manusia secara melekat. Ciri khas fisik yang terdapat dalam diri manusia tersebut dapat berupa warna rambut, bentuk rambut, warna mata, bentuk mata, postur tubuh, bentuk hidung, bentuk wajah, warna kulit, bentuk bibir, dan sebagainya.

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Profesi

Jenis diferensiasi sosial selanjutnya didasarkan pada perbedaan profesinya. Definisi diferensiasi sosial berdasarkan profesi ialah pengelompokan manusia menurut jenis pekerjaan yang mementingkan kemampuan khusus. Berbagai pekerjaan atau profesi orang memang telah berkembang dan tumbuh dalam kehidupan bermasyarakat. Pekerjaan ini dijadikan sebagai sumber penghasilan seperti sebagai seniman, militer, politisi, arsitek, advokat, pengusaha, pedagang, guru, dokter, olahragawan, petani, dan lain lain.

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Klan

Bentuk diferensiasi sosial selanjutnya didasarkan pada perbedaan klan. Pengertian diferensiasi sosial berdasarkan klan ialah sebuah kesatuan sosial menurut keturunan atau hubungan darah (Geneologis). Penarikan kelompok kekerabatan atau klan biasanya didasarkan pada Unilateral (garis keturunan). Istilah klan ini mencakup dua kata yakni matrilineal dan patrilineal. Pengertian matrilineal ialah kekerabatan berdasarkan garis keturunan dari ibu, sedangkan patrilineal ialah kekerabatan berdasarkan garis keturunan dari bapak. Di Indonesia kita sering menemukan bentuk klan ini dengan mudah. Misalnya budaya Batak dengan sebutan Marga seperti Marga Hutabarat, Marga Hutagalung, Marga Simanjuntak, Marga Hutauruk, Marga Harahap dan sebagainya.

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Suku Bangsa

Jenis diferensiasi sosial selanjutnya didasarkan pada perbedaan suku bangsanya. Diferensiasi sosial berdasarkan suku bangsa ini pada dasarnya mempunyai martabat, derajat dan harkat yang sama karena sifatnya horizontal. Ciri ciri diferensiasi sosial ini yang paling menonjol ialah identitas suku bangsanya seperti kebudayaan dan bahasa yang digunakannya. Maka dari itu bentuk diferensiasi tersebut merujuk adanya perbedaan kebudayaan dan bahasa.

Diferensiasi Sosial Berdasarkan Agama

Bentuk diferensiasi sosial selanjutnya didasarkan pada perbedaan agamanya. Pengertian diferensiasi sosial berdasarkan agama ialah keterpaduan sistem tentang praktik dan kepercayaan yang berkaitan dengan penyatuan semua pengikut dan hal suci dalam sebuah umat atau komunitas moral. Dalam agama ini terdapat pengajaran tentang aturan hubungan, baik hubungan manusia dengan Tuhan maupun hubungan sesama manusia.

Contoh Diferensiasi Sosial

Berdasarkan pengertian diferensiasi sosial di atas, kita tahu bahwa maknanya berarti perbedaan sosial mengenai ciri ciri tertentu didalamnya. Untuk itu dalam masyarakat terdapat beberapa contoh diferensiasi sosial menurut beberapa hal seperti di bawah ini:
  • Masyarakat digolongkan berdasarkan perbedaan fisik yang sering disebut sebagai ras seperti Kaukasoid, Mongoloid, Negroid, dan lain lain.
  • Masyarakat digolongkan berdasarkan perbedaan status sosial seperti status sosial seorang pamong desa dalam kehidupan masyarakat desa yang berbeda dengan orang biasa dikarenakan perbedaan kekuasaan dan jabatan yang dimilikinya.
  • Masyarakat digolongkan berdasarkan perbedaan budayanya sehingga Indonesia terdiri dari beragam suku seperti suku Dayak, Minangkabau, Tiraja Banjar, Jawa, dan lain lain.
Sekian penjelasan mengenai pengertian diferensiasi sosial, ciri ciri diferensiasi sosial, bentuk diferensiasi sosial, dan contoh diferensiasi sosial. Diferensiasi sosial merupakan masyarakat yang dikelompokkan secara horizontal menurut ciri ciri tertentu. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *