4 Contoh Teks Cerita Sejarah Tentang Pahlawan dan Pribadi Beserta Strukturnya

Posted on

4 Contoh Teks Cerita Sejarah Tentang Pahlawan dan Pribadi Beserta Strukturnya – Bicara soal sejarah, pastinya kalian sudah mengetahui jika sejarah itu merupakan suatu hal yang sudah terjadi di masa lalu. Sejarah merupakan suatu hal yang sangat penting dan harus diketahui oleh semua orang, terutama di jenjang Pendidikan.

Meskipun jaman terus mengalami perubahan bukan berarti kita harus melupakan sejarah yang ada. Misalnya peristiwa kemerdekaan dan kisah-kisah kepahlawanan di belakangnya. Semua itu akhirnya terangkum menjadi satu dalam contoh teks cerita sejarah singkat.

contoh teks cerita sejarah singkat
contoh teks cerita sejarah singkat

Bangsa Indonesia harus mengetahui bagaimana sejarah para pahlawan kita yang sudah gugur pada saat memperjuangkan negara kita. Contoh teks cerita sejarah tak hanya berfungsi sebagai kisah turun temurun semata. Tapi sebagai generasi bangsa kita perlu memahami sekaligus mempelajari kearifan dan makna pada setiap persitiwa.

Teks cerita sejarah adalah jenis bacaan yang menjelaskan sekaligus menceritakan fakta atau kejadian masa lalu. Berbagai contoh cerita sejarah pun dapat kita angkat selama semua peristiwanya memang benar-benar terjadi. Jadi tema cerita tak terbatas hanya tentang pahlawan saja tapi juga bisa menyoroti orang lain.

4 Contoh Teks Cerita Sejarah Tentang Pahlawan dan Pribadi Beserta Strukturnya

Bahasa indonesia menjadi salah satu materi yang memiliki cakupan materi sangat luas. Ketika masuk ke jenjang sekolah menengah kalian pun akan memperoleh berbagai penjelasan terkait jenis teks. Mulai dari deskripsi, eksposisi, narasi, editorial, dan lain sebagainya.

Masing-masing tentu memiliki aspek berbeda terkait struktur dan kaidah kebahasaan. Begitu juga dengan contoh teks cerita sejarah yang akan kita bahas. Dalam konteks pendidikan, siswa dapat membaca materi tersebut secara lengkap dari buku pedoman bahasa. Di lain sisi, guru biasanya juga akan memberi highlight agar mereka lebih memahami penjelasan.

Teks cerita sejarah adalah cerita yang berfungsi untuk menjelaskan atau menceritan sebuah kejadian dan peristiwa yang memiliki fakta pada masa lalu. Dimana pada sejarah itu memiliki nilai sejarah.

Dalam artikel kali ini kita akan membahas Bersama secara singkat tentang apa itu contoh teks cerita sejarah. Untuk memahami lebih jelas tentang teks cerita sejarah mari kita simak Bersama contoh teks cerita sejarah di bawah ini.

Ringkasan Materi

Memahami ringasan materi sebelum mulai beranjak membahas contoh teks cerita sejarah sendiri memang sangatlah penting. Mengapa demikian? sebab masih banyak siswa belum paham bagaimana menyusun cerita menjadi koheren.

Maka dari itu, sebelum saya bagikan contoh teks cerita sejarah, simaklah beberapa aspek berikut.

Apa Itu Teks Cerita Sejarah

Teks cerita sejarah adalah teks yang didasari dengan berbagai catatan peristiwa pada masa lampau kemudian dikembangkan Berdasarkan bukti-bukti, sehingga menjadi teks kenyataan sejarah. Secara garis besar, teks satu ini tersusun dari serangkaian kejadian atau peristiwa. Susan itu tentunya juga memperhatikan kaidah kebahasaan yang berlaku.

Ketika melihat tajuk contoh teks cerita sejarah pun harusnya siswa sudah bisa menebak pengertian beserta isinya. Apabila kita jabarkan lebih lanjut teks cerita sejarah lebih mirip seperti cerpen. Hanya saja isi dan setiap event berasal dari kejadian nyata yang terjadi di masa lampau.

Struktur Teks Cerita Sejarah

Selain mampu menulis sendiri contoh teks cerita sejarah siswa pun juga dituntut mampu menganalisis strukturnya. Bicara soal struktur teks ini hanya tersusun dari 3 komponen yakni orientasi, urutan peristiwa, serta reorientasi. Masing-masing memiliki fungsi berbeda untuk menciptakan bacaan yang koheren. Sebelum kita beranjak membahas contoh teks cerita sejarah singkat pahamilah struktur di bawah ini terlebih dulu:

  1. Orientasi: orientasi dapat kita artikan sebagai pembukaan yang berisi pengenalan teks cerita sejarah. Pada bagian ini kita akan dibawa menilik sedikit latar belakang, penokohan, setting, dan lain-lain.
  2. Urutan Peristiwa: urutan peristiwa merupakan rekaman peristiwa sejarah yang terjadi dan disusun Berdasarkan urutan kronologis.
  3. Reorientasi: reorientasi merupakasn komentar pribadi penulis terhadap cerita yang ditulisnya dan terletak dibagaian akhir yang ada pada teks cerita sejarah.

Kaidah Kebahasaan Teks Cerita Sejarah

Hendaknya, contoh teks cerita sejarah dibuat menggunakan kaidah kebahasaan yang berlaku. Tujuannya agar setiap event dapat tersampaikan menggunakan alur kronologi yang jelas. Bila kalian belum paham seperti apa kaidah teks satu ini maka simaklah beberapa poin berikut:

  1. Isinya berupa sebuah fakta yang pernah terjadi.
  2. Disajikan sesuai dengan kejadian atau kronologis atau urutan peristiwa.
  3. Memiliki struktur penulisan seperti: orientasi, urutan peristiwa, dan reorientasi.
  4. Bentuk teks jenis ini menceritakan suatu sejarah yang notabenya bersifat nyata atau pernah terjadi.
  5. Pada umumnya sering menggunakan konjungsi temporal.

Menulis sendiri contoh teks cerita sejarah singkat memang bukanlah perkara mudah. Sebab kalian harus benar-benar paham struktur serta kaidah kebahasaan demi terciptanya kesinambungan bacaan.

Akhirnya banyak yang mencari contoh cerita sejarah di internet lantaran buntu dengan tugas yang diberikan guru. Apakah kalian salah satunya? bila iya simaklah bacaan yang akan saya paparkan di bawah.

Contoh Teks Cerita Sejarah Tetang Pahlawan RA Kartini

Orientasi
Raden Ajeng Kartini atau yang kita kenal dengan Ibu Kartini. Dia adalah salah satu keturunan keluarga terpandang yang lahir pada tanggal 21 April 1879. Dan keluarganya yang mewariskan suatu hal yaitu pendidikan. Beliau pernah duduk dibangku sekolah dasar sampai tamat sekolah sekolah dasar.

Beliau tidak pernah puas akan ilmu pengetahuan yang ia dapatkan dan membuat beliau ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Namun ayahnya tidak sependapat dengan beliau untuk melanjutkan pendidikanya. Tahu sikap ayahnya sperti itu beliau sedih namun tidak bisa mengubah keputusan ayahnya

Urutan Peristiwa
Adat dikeluarganya yaitu seorang gadis atau wanita yang belum menikah belum dibolehkan keluar rumah atau juga disebut dipingit. Untuk mengisi waktu luangnya beliau membaca buku ilmu pengetahuan yang ia miliki. Beliau memang gemar membaca atau biasa disebut kutu buku dan menjadi keseharianya saat banyak waktu luang.

Contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat
Contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat

Kartini mempunyai teman yang banyak di Belanda dan sering bekomunikasi dengan mereka. Bahkan pernah meminta kepada Mr.J.H. Abendanon memberikan dirinya beasiswa untuk belajar di Belanda.

Belum sempat menyampaikan keinginanya beliau dinikahkan dengan Adipati Rembang yang bernama Raden Adipati Oyodiningrat. Walaupun begitu beliau tidak berhenti untuk bercita cita . suaminya pun mendukung cita citanya. Dengan ketekunan dan kegigihannya berserta suaminya mendirikan sekolah wanita di Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Madiun, Cirebon dan Malang. Sekolahan tersebut diberi nama dengan dengan sekolahan kartini.

Pada 17 September 1904 Kartini meninggal pada usia 25 tahun saat melahirkan anak pertama dan satu-satunya. Kemudian kisahnya menjadi pelopor emansipasi wanita di tanah Jawa. Kemudian kisah R.A Kartini di bukukan oleh Abendanon dengan judul “Door Duistemis Tot Licht” atau yang kita kenal dengan “Habis Gelap Terbitlah Terang” Buku ini telah menginspirasi wanita di Indonesia tidak hanya pada waktu itu tapi sampai sekarang.

Reorientasi
Jasa dan pengorbanan R.A Kartini juga tidak boleh kita lupakan, namun jasanya harus kita junjung tinggi dan meniru sifat pantang menyerahnya untuk mengejar cita-citanya dan setiap masalah pasti ada solusinya.

Contoh Teks Cerita Sejarah Pribadi

Orientasi
Nama saya adalah Marensila Ramadhani biasa di panggil sila. saya lahir di palembang 3 Mei 1999. Saya merupakan anak ke dua dari dua saudara yaitu kakak perempuanku.

Urutan Peristiwa
Pada tahun 2004 saya masuk ke taman kanak-kanak atau TK. Karena dulu belum ada yang namanya PAUD saya langsung masuk ke TK. Dulu saya selalu berangkat ke sekolah naik sepeda karena ayah dan ibu saya bekerja sebagai petani karet, pada sat itu orang jarang yang mempunyai kendaraan motor jadi saya berangkat sendiri mengguanakan sepeda.

Pada waktu libur tiba saya kadang ikut ke kebun karet bersama ayah dan ibu untuk bermain main dikebun dan sekitar sungai. Setelah beberapa waktu saya masuk ke sekolahh dasar atau SD. Saya bersama teman saya yang bernama Alika teman dari semasa aku kecil sampai saat ini.

Bersama Alika saya selalu duduk satu meja denganya dari kelas 1 SD sampai kelas 6 SD. Sampai dikelas 5 tepatnya kenaikan ke kelas 6. 2 kelas dibuat satu, satu kelas ada 50 orang dalam satu ruangan bersama. Dan pada saat lulus sekolah SD saya dan Alika pun berpisah karena kita berdua memasuki sekolah yang berbeda. Saya masuk di SMP Negeri 1 Palembang dan Alika masuk ke MTS Muhammadiyah 2 Palembang.

Contoh teks cerita sejarah pribadi
Contoh teks cerita sejarah pribadi

Pada saat SMP saya memiliki banyak kenangan yang sangat menyenangkan, saya disana banyak teman-teman yang satu frekuensi sama saya. Tetapi ada kakak kelas yang jail terhadap saya, tetapi saya tidak pernah marah atau kesal pada mereka, saya hanya diaam dan tidak membalas perbuatan mereka, biar Allah yang membalas kejahatan mereka.

Setelah lulus SMP saya pun melanjutkan sekolah di SMA 1 Palembang dan ternyata Alika juga daftar disekolahan yang sama. Sehingga saya dan Alika berdua bersama kembali disekolah SMA. Karena tahu di MOS SMA saya tidak terlalu minat saya dan Alika tidak mengikutinya. Saat masuk SMA saya sudah seperti remaja nakal biasanya.

Seperti memakai lipstik dan bedak pada saat disekolah. Sekolah saya biasanya melakukanya bersama dengan teman teman saya. Memang itu suatu hal yang negatif tapi saya mempunyai pengalaman disekolahan.Tidak kaget juga kalo saya dan teman-teman biasa dipanggil ke ruang BK. Karena kenakalan kami yang sering kepergok oleh guru pas ketahuan memakai lipstik dikamar mandi.

Reorientasi
Selama masa TK SD SMP sampai SMA saya mempunyai banyak kenangan yang sangat indah bersama teman teman saya. Dari suka maupun duka bersama teman teman saya dan pengalaman yang saya dapatkan pun cukup berharga.

Itulah beberapa contoh teks cerita sejarah beserta strukturnya yang dapat saya sampaikan. Secara garis besar jenis cerita satu ini memiliki kaidah yang cukup sederhana. Cara menyusunnya pun cukup mudah karena hanya terdiri dari 3 struktur utama.

Masih ada banyak contoh teks cerita sejarah singkat yang sebenarnya bisa kita cari di berbagai sumber. Selain menceritakan kisah para pahlawan kalian juga dapat mengangkat biografi dari seseorang. Bahkan beberapa siswa yang cemerlang lebih memilih membuat contoh cerita sejarah tentang dirinya sendiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *