Materi Jaringan Tumbuhan, Struktur, Ciri, dan Contohnya

Pengertian Jaringan Tumbuhan, Struktur, Ciri, dan Contohnya – Tumbuhan memiliki beberapa jenis jaringan di dalamnya sehingga tidak hanya hewan saja yang mempunyai jaringan dalam tubuhnya. Apa yang dimaksud jaringan tumbuhan itu? Pengertian jaringan tumbuhan ialah sel sel pada tumbuhan yang sama sama bertujuan untuk menciptakan sebuah energi. Jaringan ini memang pada dasarnya tidak sama dengan jaringan pada hewan karena keduanya berbeda. Di dalam jaringan tumbuhan ini terdapat sel sel meristem dimana pada hewan termasuk dalam sel puncak atau stem cell di sebuah analog. Lalu apa saja struktur jaringan tumbuhan itu? Apa saja ciri ciri jaringan tumbuhan? Apa saja contoh jaringan tumbuhan?

Selain pengertian jaringan pada tumbuhan tersebut adapula tugas yang dimiliki oleh setiap jaringan di dalam tumbuhan itu sendiri. Misalnya saja organisme bertalus yang meliputi jamur (fungi) dan ganggang (alga). Organisme tersebut memiliki struktur yang terbentuk hampir sama dengan organ seperti sporofor dan tubuh buah, namun tidak mempunyai perbedaan jaringan diantara keduanya. Kemudian untuk tumbuhan lumut memang sedikit berbeda karena pembuluhnya belum dimiliki secara jelas dan sudah mempunyai jaringan di dalamnya. Pengertian jaringan secara umum ialah sekumpulan sel yang memiliki persamaan fungsi, struktur dan asal. Ilmu yang mempelajari jaringan secara khusus dinamakan dengan ilmu histologi.

Gambar Jaringan yang Terdapat pada Tumbuhan

Kemudian untuk pengertian jaringan tumbuhan secara singkat ialah sekumpulan sel yang saling bekerjasama di dalam tumbuhan untuk melaksanakan fungsi sebagaimana mestinya sebuah jaringan itu. Namun pengertian jaringan sering di salah artikan dan disamakan dengan pengertian dari koloni. Jaringan yang terdapat pada tumbuhan tersebut termasuk dalam sel sel aktif untuk melakukan seluruh proses seperti mengadakan metabolisme, berkembang biak maupun berfotosintesis. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian jaringan pada tumbuhan, struktur jaringan tumbuhan, ciri jaringan tumbuhan dan contoh jaringan tumbuhan. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Contents

Materi Jaringan Tumbuhan, Struktur, Ciri, dan Contohnya

Seperti yang telah kita ketahui bahwa tumbuhan merupakan salah satu jenis makhluk hidup. Tumbuhan ini memiliki beberapa jaringan di dalamnya. Apakah anda tahu bagaimana struktur jaringan tumbuhan itu? Jaringan tumbuhan tersebut tentunya berbeda dengan jaringan hewan, karena dari strukturnya saja sudah tidak sama.

Dalam tubuh tumbuhan terdapat jaringan yang berfungsi untuk mengampil zat makanan secara aktif. Ketika tumbuhan pertama kali tumbuh, semua sel akan melakukan pembelahan diri di dalam tumbuhan itu sendiri. Tetapi pembelahan sel lebih terbatas setelah adanya pertumbuhan dan perkembangan lebih lanjut yaitu dibagian tumbuhan tertentu saja. Berdasarkan pengertian jaringan tumbuhan tersebut kita tahu bahwa sifat dari jaringan ini adalah membelah diri dan embrionik. Dalam tumbuhan tersebut terdapat jaringan embrionik yang dinamakan dengan jaringan meristem.

Selain itu berlangsungnya pembelahan sel tidak hanya di meristem saja, namun juga terjadi di jaringan korteks batang. Akan tetapi pembelahan yang terjadi memiliki jumlah cukup terbatas. Kemudian di dalam tumbuhan terdapat pertumbuhan jaringan lain bersamaan dengan sel sel meristem, baik secara fisiologi maupun morfologi. Dengan begitu berbagai jenis jaringan akan terbentuk melalui diferensiasi, namun kemampuan membelah dirinya tidak dapat dimiliki. Jaringan yang dimaksud ialah jaringan dewasa. Setelah menjelaskan tentang pengertian jaringan pada tumbuhan, selanjutnya saya akan membahas tentang struktur jaringan tumbuhan, ciri ciri jaringan tumbuhan dan contoh jaringan tumbuhan. Berikut penjelasan selengkapnya:

Struktur Jaringan Tumbuhan

Selanjutnya saya akan menjelaskan tentang struktur jaringan tumbuhan. Pada tumbuhan sendiri terdapat jaringan yang tersusun oleh jaringan dewasa dan jaringan meristem. Masing masing jaringan tumbuhan tersebut memiliki struktur, susunan dan ciri ciri yang berbeda serta berlapis-lapis. Kita tidak akan bisa membedakannya hanya dengan mata terbuka saja melainkan harus dilihat dengan microscope.

Namun karena kecanggihan teknologi sekarang ini sangat mudah menggali informasi di internet. Berkatnya, struktur jaringan tumbuhan dapat dengan mudah kita temukan hanya dengan sentuhan jari. Bahkan materi tentang jaringan tumbuhan pun juga bisa kita temukan di buku pegangan siswa hingga LKS di bangku sekolah.

Jaringan Meristem

Pengertian jaringan meristem ialah jaringan yang melakukan pembelahan secara aktif. Letak jaringan meristem berada di akar bagian ujung yang biasanya dinamakan dengan meristem apikal. Jaringan ini disusun oleh beberapa sel yang dindingnya tipis, vakuolanya relatif kecil dan dipenuhi protoplasma. Selain itu di dalamnya juga terdapat ciri ciri jaringan pada tumbuhan untuk kategori meristem. Adapun ciri ciri jaringan meristem yaitu sebagai berikut:

  • Di dalamnya tidak ada proses diferensiasi dan melakukan pembelahan dengan aktif.
  • Dindingnya tipis dan lebih kecil ukurannya.
  • Ukuran vakuola dan nukleusnya kecil serta banyak sitoplasma yang terkandung di dalamnya.
  • Bentuknya prismatik atau kuboid.
Jaringan Meristem pada Tumbuhan
Selain ciri ciri jaringan meristem di atas. Adapula sifat sifat dari jaringan tumbuhan kategori meristem tersebut. Adapun sifat sifat jaringan meristem yaitu sebagai berikut:
  • Memiliki bentuk sel yang lonjong, bulat dan poligonal dengan bagian dinding sel tipis.
  • Setiap sel memiliki satu atau lebih inti sel dan banyak sitoplasma yang terkandung di dalamnya.
  • Tersusun oleh sel sel yang muda dalam fase pertumbuhan dan pembelahannya.
  • Bentuk vakuola selnya cukup kecil dan mungkin malah tidak ada.
  • Di antara sel meristem pada umumnya tidak ada ruang antar sel yang ditemukan.

Jaringan meristem pada tumbuhan dapat dibagi menjadi beberapa jenis berdasarkan asalnya seperti meristem sekunder, promeristem dan meristem primer. Di dalam sel meristem tersebut terdapat dinding sel tipis dan sitoplasma yang ukurannya besar. Bahkan jaringan ini juga menghasilkan pertumbuhan yang berupa pembentukan bunga, ranting ranting baru dan perpanjangan akar. Adapun penjelasan mengenai masing masing jenis jaringan meristem yaitu sebagai berikut:

Meristem Primer

Jenis jaringan pada tumbuhan untuk kategori meristem yang pertama ialah meristem primer. Pengertian jaringan meristem primer ialah sekelompok sel yang langsung ke sel embrionik untuk melakukan perkembangan. Letak sel ini ada di tumbuhan bagian ujung seperti ujung daun, ujung akar, maupun ujung batang. Pada dasarnya sistem pertumbuhan dalam tumbuhan memang dipengaruhi oleh jaringan meristem primer itu sendiri.

Meristem Sekunder

Jenis jaringan meristem selanjutnya ialah meristem sekunder. Jaringan meristem sekunder ialah jaringan yang mengalami diferensiasi sehingga dapat menjadi jaringan dewasa. Jaringan meristem sekunder sendiri dapat dinamakan dengan meristem lateral karena letaknya berada di organ tumbuhan bagian samping. Apabila pertumbuhan yang dialami meristem primer ke arah bawah atau atas, maka pertumbuhan yang dialami jaringan sekundernya akan membesar dan mengarah ke samping.

Promeristem

Jenis jaringan tumbuhan untuk kategori meristem selanjutnya ialah promeristem. Pengertian promeristem ialah jaringan yang sudah ada saat bentuk tumbuhan masih embrio. Misalnya jenis tumbuhan lembaga biji.

Jaringan Dewasa

Struktur jaringan tumbuhan selanjutnya ialah jaringan dewasa. Pengertian jaringan dewasa ialah jaringan yang sudah tidak aktif lagi. Proses yang dialami oleh jaringan dewasa ialah diferensi. Terbentuknya jaringan tersebut berasal dari proses sel sel meristem yang berdiferensiasi, baik meristem sekunder ataupun meristem primer. Jaringan dewasa dapat dibagi menjadi beberapa jenis seperti jaringan pengangkut (floem dan xylem), jaringan parenkim, jaringan penyokong (jaringan sklerenkim dan jaringan kolenkim) serta jaringan epidermis. Berikut penjelasan selengkapnya:

Jaringan Parenkim

Jenis jaringan dewasa yang pertama ialah jaringan parenkim. Pengertian jaringan parenkim (jaringan dasar) ialah jaringan yang terdapat dalam semua jenis tumbuhan. Jaringan ini terletak di batang, xylem floem, akar dan daun. Jika terdapat kerusakan dalam organ tersebut, maka akan ada pengubahan jaringan baru sebagai ganti dari jaringan lama yang rusak tadi. Fungsi sel parenkim secara umum ialah untuk sekresi, fotosintesis, respirasi dan untuk menyimpan cadangan air maupun makanan. Selain itu di dalamnya juga terdapat ciri ciri jaringan tumbuhan untuk kategori dewasa. Adapun ciri ciri jaringan parenkim yaitu sebagai berikut:

  • Bentuk selnya bersegi banyak.
  • Selnya memiliki vakuola besar sebagai tempat penyimpanan cadangan makanan dan mempunyai dinding yang tipis.
  • Inti jaringannya terletak di dekat dasar selnya.
  • Di dalamnya terdapat ruang antar sel yang banyak dan fungsinya untuk tempat pertukaran gas.
Struktur Jaringan Parenkim pada Tumbuhan

Jaringan Kolenkim

Jenis jaringan pada tumbuhan kategori dewasa selanjutnya ialah jaringan kolenkim. Pengertian jaringan kolenkim (jaringan penguat) ialah jenis jaringan yang akan terjadi penebalan pada bagian seluso dan sudut dinding selnya. Jaringan kolenkim mengalami penebalan pada bagian dinding primernya, namun tidak mempunyai dinding sekunder maupun protoplas. Dinding sel primer yang dimiliki oleh kolenkim tidak berlignin. Maka dari itu jaringan kolenkim berguna untuk menopang bagian organ yang tergolong muda.

Jaringan Sklerenkim

Jenis jaringan dewasa selanjutnya ialah jaringan sklerenkim. Fungsi dari jaringan sklerenkim ialah sebagai penopang organ organ yang tua. Jaringan ini dapat dibagi menjadi dua jenis menurut bentuknya yaitu sklereid dan fiber. Fiber digunakan untuk tali karena bentuknya pita panjang yang kuat. Sedangkan bentuk dari sklereid tidak beraturan. Jaringan sklereid ini dapat kita lihat pada kulit sebagai pelindung biji.

Jaringan Xylem

Jenis jaringan pada tumbuhan kategori dewasa selanjutnya ialah jaringan xylem. Jaringan tersebut juga termasuk dalam struktur jaringan tumbuhan. Jaringan xylem ialah jaringan yang berguna untuk membawa mineral dan air dari tanah menuju ke bagian daun sehingga dapat diolah melalui proses fotosintesis sampai akhirnya menjadi makanan. Jaringan xylem dapat dibagi menjadi dua macam yaitu xylem sekunder dan xylem primer. Pembentukan jaringan xylem primer berasal dari pertumbuhan awal yang dilakukan oleh jaringan meristem primer. Sedangkan pembentukan jaringan xylem sekunder dilakukan oleh jaringan meristem sekunder.

Jaringan Floem

Jenis jaringan dewasa selanjutnya ialah jaringan floem. Pengertian jaringan floem ialah jaringan yang membawa karbohidrat dari hasil fotosintesis ke semua bagian tubuh pada tumbuhan. Jaringan floem dapat dibagi menjadi dua macam yaitu floem sekunder dan floem primer. Pembentukan kedua jaringan ini hampir sama dengan jaringan xylemnya.

Sekian penjelasan mengenai pengertian jaringan pada tumbuhan, struktur jaringan tumbuhan, ciri jaringan tumbuhan dan contoh jaringan tumbuhan. Tumbuhan memiliki struktur jaringan di dalamnya yang berupa jaringan meristem dan jaringan dewasa. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here